Diduga Lokasi Pesawat Jatuh, Hutan Loyang Juga Disisir


NDRAMAYU (Pos Kota) – Upaya pencarian pesawat latih Cessna 172 No.Reg PK-NIP milik PT. Nusa Flying International, Jakarta yang kehilangan kontak dengan pihak menara Bandara Penggung Cirebon, Kamis masih terus dilakukan jajaran Polres Indramayu bersama Polsek Terisi, Kodim 0616 Indramayu dan Koramil Cikedung.

Pesawat Cessna itu hilang kontak dalam perjalanan dari Bandara Halim PK Jakarta pukul 07:40 WIB menuju Bandara Penggung Cirebon. Semestinya pesawat itu sudah mendarat di Bandara Penggung Cirebon sekitar pukul 08:40 WIB setelah 1 jam lepas landas dari Bandara Halim PK.

Pukul 08:18 WIB, sebelum mendarat di Bandara Penggung Cirebon, pihak menara Bandara Penggung Cirebon kehilangan kontak dengan pesawat Cesana itu. Lokasi hilangnya pesawat latih itu masih belum diketahui. Pihak bandara Penggung Cirebon memperkirakan pesawat itu hilang di wilayah Kabupaten Indramayu, Subang, Purwakarta dan Sumedang.

Upaya pencarian pesawat yang hilang dilakukan jajaran Polres Indramayu, Polsek Terisi, Kodim 0616 Indramayu dan Koramil Cikedung sejak kemarin. “Bahkan sepanjang Jum’at (18/11) pagi hingga siang, petugas polres masih terus mencari pesawat yang hilang itu sambil mengumpulkan informasi dari warga,” ujar Kasat Intelkam Polres Indramayu AKP Wawan Suhendar.

Pencarian dilakukan jajaran Polres Indramayu dan Polsek Terisi dengan memanfaatkan kendaraan patroli menyisir sekitar kawasan hutan Loyang di Desa Loyang, Kecamatan Terisi, Indramayu, Jabar yang dicurigai sebagai lokasi hilangnya pesawat latih yang dinaiki 3 awak yaitu; Kapten Partogi Sianipar,25, (instruktur) beralamat di Jalan Lamsirih 9, Jatibening Baru, Pondok Gede, Jaktim.

Selain itu dua siswa penerbang Muhammad Fikriansyah,18, warga Jalan Poltangan, Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan Agung Febrian,30 tinggal di Kompleks Taman Bukit Permai, Bintaro, Pesanggrahan, Jaksel.

Hingga Jum’at (18/11) pukul 14:25 WIB, petugas Polres dan Kodim Indramayu masih berada di lokasi pencarian. Tidak dijelaskan kapan pencarian pesawat latih Cessna 172 itu dihentikan. Petugas masih penasaran menguber kawasan hutan Loyang yang oleh warga sekitar dianggap sebagai kawasan hutan yang cukup angker.

Hutan Loyang jadi sasaran pencarian karena secara fisik, kondisi hutan Loyang itu sangat rimbun. Hutan Loyang ditumbuhi aneka tanaman keras. Dari mulai pohon akasia mangium sebagai bahan baku kertas, jati dan mahoni. (taryani/b).

About The Author :

Lorem ipsum dolor sit amet, pericula qualisque consequat ut qui, nam tollit equidem commune eu. Vel idque gloriatur ea, cibo eripuit ex.
View All Posts By Shabbir !

0 comments:

All Rights Reserved. 2014 Copyright SIMPLITONA

Powered By Blogger | Published By Gooyaabi Templates Designed By : BloggerMotion

Top